BUKAN SETIAP PETUNJUK BAIK ADALAH BENAR, AKAN SANGAT BIJAKSANA KETIKA MENDENGAR, LALU MENCERNA, JIKA PERLU DISKUSIKAN DENGAN SESEORANG YANG TEPAT SEBELUM MENGAMBIL KEPUTUSAN
Selasa, 27 Desember 2011
KETIKA USIA DIGERUS WAKTU
tik...tak...tik...tak....tik...tak.... jam dinding di atas pintu kamar pengap ini terus menghitung tidak lelah-lelah terus mengingatkan ku tentang waktu yang hilang tik...tak...tik...tak....tik....tak.... suara itu terus memnuhi ruang telingaku menggoda gendangnya bagaikan mau direnggut robek tik...tak...tik.....tak.....tik....tak... ku tunggu lelahmu.... ku tunggu bosanmu tik...tak...tik...tak....tik....tak... tidak juga mau berhenti tak ingin juga merebahkan diri tik...tak...tik...tak....tik....tak.. aku kalah.... aku yang bosan usiaku direngut oleh setiap detakan hitunganmu sekarang aku berhenti menghitung suara detakmu agar tak hilang usiaku dengan percuma agar aku bisa melupakan hilangnya usiaku yang sudah lalu karena aku juga tidak tahu berapa lagi usiaku dan berapa banyak lagi yang akan hilang sebelum aku menyadarinya sihwanto martinus 28des11
Tidak ada komentar:
Posting Komentar